Selamat! Teluk Pandan Juara Lomba UP2K HKG PKK Kutim 2023

KLIKKALTIM – Kecamatan Teluk Pandan meraih prestasi tertinggi di ajang Lomba Usaha Peningkatan Pendapatan Keluarga ( UP2K) PKK 2023. Teluk Pandan keluar sebagai juara 1 pada lomba tersebut.

Lomba UP2K tersebut dilaksanakan dalam rangka Hari Kesatuan Gerak ( HKG) Pemberdayaan dan Kesejahtreraan Keluarga PKK Ke 51 Kabupaten Kutai Timur. Agenda ini berjalan selama dua hari, yang dimulai sejak Kamis (4/5) hingga Jumat (5/5).

Kecamatan Teluk Pandan yang diwakili Desa Kandolo tampil dengan produk berbagai olahan dengan menggunakan gula Aren Genja dengan 12 turunannya.

BACA JUGA:  Cara DP3A Kutim Minimalisir Kasus Pelecehan Seksual Terhadap Anak

Pembina UP2K Kecamatan Teluk Pandan Sahria, usai dinobatkan sebagai juara pertama mengatakan kebahagiannya dengan prestasi yang diraih Teluk Panda dalam lomba UP2K.

“Saya sebagai Pembina UP2K dari kecamatan selama selalu terus melakukan pembinaan, dan pengawasan dan pendampingan pada setiap produk yang dihasilkan pelaku usaha di Teluk Pandan,” kata Sahria dengan wajah sumringah.

BACA JUGA:  Momen Pelepasan Siswa Lulusan MTs Insan Cendikia Sangatta, Wabup Kutim Beri Motivasi

Dia mengatakan produk miliknya dibuat dengan bahan dasar Gula Aren Genja dengan 12 turunannya.

“Produk yang kami tampilkan ini semuanya dari Gula Aren Genja dengan 12 turunannya. Ini sudah kami jual dan bahkan sudah masuk ke toko-toko,” kata Sahmawati, dilokasi acara, Jumat, 5/5/2023.

12 turunannya gula aren genja yang diproduksi antara lain, Air Nira, gula batok aren, gula semut aren genja, jahe merah instan aren genja, amplang aren genja, bulo gula aren genja, ilat sapi alias beppa janda, jipang, dan beberapa produk lainnya.

BACA JUGA:  Momen Peringatan Hari Anak Nasional 2023, Ini Pesan Bunda PAUD Kutim

Setelah menjadi juara pertama, selanjutnya UP2K Kecamatan Teluk Pandan ini akan bersiap untuk mengikuti lomba tingkat Provinsi Kalimantan Timur.

Pada pemaran lomba UP2K PKK Kecamatan Teluk Pandan dipimpin Sahria dan koordinator Stand Sahmawati dengan anggota masing-masing Asmukam, Intan, Kurnia Ridwan, Nur Enci, Sumirah, dan Rosmiati.

%d blogger menyukai ini:

Notice: ob_end_flush(): failed to send buffer of zlib output compression (1) in /home/selisikks/public_html/wp-includes/functions.php on line 5349

Notice: ob_end_flush(): failed to send buffer of zlib output compression (1) in /home/selisikks/public_html/wp-includes/functions.php on line 5349

Notice: ob_end_flush(): failed to send buffer of zlib output compression (1) in /home/selisikks/public_html/wp-content/plugins/really-simple-ssl/class-mixed-content-fixer.php on line 107