Cricket Putri Sumbang Emas Pertama untuk Kaltim di PON XXI
Selisik.id – Tim cricket putri Kaltim berhasil meraih medali emas perdana, usai mengalahkan tim dari Sulawesi Selatan (Sulsel) kategori T10, yang bergulir pada Minggu (08/09/2024) sore, di Lubuk Pakam, Deli Serdang, Sumut.
Melansir RRI.co.id, torehan medali emas tersebut juga merupakan emas pertama yang diraih Kaltim pada PON kali ini. Sebelumnya, cabor cricket juga telah membuka keran medali dengan torehan perak dan perunggu.
Hasil ini menjadi sejarah bagi olahraga di Kaltim khususnya cabor cricket. Sebab sudah 12 tahun dan 3 kali PON tanpa medali emas. Kini prestasi tersebut kembali di buktikan di arena PON XXI.
“Ini adalah sejarah baru bagi cricket Kaltim dan selama beberapa PON baru kali ini kita dapat dan apa yang kita targetkan tercapai,” kata Manager Cricket Kaltim, Andi Iriyadi.
Oleh karenanya, medali ini dipersembahkan untuk Almarhum Budhi Iriawan, selaku mantan Ketua Pengprov PCI Kaltim, yang selalu mendukung dan terus memberikan perhatiannya kepada cabor hingga akhir hayatnya.
“Salah satu juga ini amanah almarhum beliau menginginkan PON Aceh-Sumut, cricket Kaltim bisa mendapatkan emas dan adanya peningkatan dari Papua yang dapat perak dan di Aceh-Sumut kita inginkan emas dan hari ini tercapai,” ucapnya.
Sementara itu, kapten tim cricket putri Kaltim, Berlian Duma Pare, mengaku pada kategori kali ini memang tidak mudah meski meraih hasil yang manis.
“Ini sejarah buat cricket Kaltim, 3 kalinya kami ikut PON, baru kali ini dapat emas. Harapan kami dengan kami dapat medali emas kami bisa dibuatkan lapangan di Kaltim karena selama ini kami gak punya lapangan, latihannya mandiri ketika ada lapangan kosong kami pakai,” ujar Berlian.