Andi Faiz Dukung Deklarasi Kampanye Damai

Bontang – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bontang menggelar Deklarasi Kampanye Damai dalam Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bontang yang digelar, Senin (23/9/2024).

Ketua Sementara Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Bontang, Andi Faizal Sofyan Hasdam mendukung kegiatan tersebut dan menyatakan agar seluruh masyarakat dapat melaksanakan pesta demokrasi dengan damai.

BACA JUGA:  DPRD Ingatkan Pemkot Tak Gegabah Soal Pelabuhan Loktuan

Ia menyebutkan, pesta demokrasi kepunyaan seluruh rakyat Indonesia, maka harus dijaga dan diterapkan untuk deklarasi kampanye damai ini.

Tak sampai di situ, paslon harus mengedukasi para tim pemenangan dan pendukungnya agar menjadi masyarakat yang cerdas dalam menyambut pilkada

“Sekali lagi Selamat kepada paslon Basri Rase-Chusnul Dhihin, Sutomo Jabir-Nasrullah, Najirah-Muhammad Aswar, dan Neni Moreneaini-Agus Haris, semoga bisa menerapkan kampanye damai yang sudah dideklarasikan,” lugasnya.

BACA JUGA:  Amir Tosina Geram, Pekerja di BCM Dibayar Murah

Setelah penetapan nomor urut, Ia mengatakan agar masyarakat lebih jeli dalam menelaah terkait program, visi dan misi masing-masing paslon.

Sebab, pilkada kali ini akan menentukan hidup rakyat selama lima tahun ke depan. Oleh karena itu, masyarakat harus cerdas dalam menerima kebijakan yang dipaparkan oleh para paslon.

Politisi Partai Golkar itu menilai, peran masyarakat sangat penting dalam perayaan demokrasi ini.

BACA JUGA:  Pesta Laut Warisan Budaya Daerah, Agus Suhadi : Harus Dipertahankan

“Momentum ini harus dimanfaatkan sebaik mungkin, jadi seharusnya warga sudah membaca mendalami tujuan keempat paslon ini,” pungkasnya. (Adv)