Musim Kemarau di Kaltim Diprediksi Mulai Awal Agustus

Balikpapan – Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Stasiun Balikpapan memprakirakan musim kemarau di Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) dimulai awal Agustus atau dasarian I Agustus 2024, namun hal ini tidak merata di seluruh Kaltim.

Ketidakmerataan musim terjadi karena wilayah Kaltim yang begitu luas hingga mencapai 127. 346,92 km persegi, ditambah dengan sebagian wilayah masuk garis ekuator dan sebagian lain lepas dari garis ekuator.

“Hingga akhir Juli ini diprakirakan masih terjadi hujan dengan rata-rata intensitas tinggi, namun pada dasarian I Agustus (1-10 Agustus) diprakirakan mulai kemarau,” ujar Kepala Stasiun Meteorologi Kelas I Sultan Aji Muhammad Sulaiman Sepinggan BMKG Balikpapan Kukuh Ribudiyanto dikutip dari Antara.

Pada dasarian I Agustus, lanjutnya, awal kemarau yang dominan terjadi di beberapa wilayah seperti di Kota Samarinda, Balikpapan, Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU), sebagian wilayah Kabupaten Kutai Kartanegara, dan sebagian wilayah Kabupaten Kutai Barat.

BACA JUGA:  Awal Puasa, Sebagian Besar Wilayah Kaltim Cerah

Namun demikian musim kemarau di Kaltim cukup pendek, tidak seperti di daerah lain yang memiliki musim kemarau sampai enam bulan, bahkan pada musim kemarau pun sebagian wilayah di Kaltim masih terjadi hujan meski dengan intensitas rendah.

“Hujan yang akan terjadi di awal kemarau pada Agustus mendatang memiliki intensitas rendah yakni hanya 50 milimeter per bulan dengan puncak kemarau diprakirakan pada September. Musim kemarau di Kaltim cukup pendek karena berada di garis ekuator,” katanya.

BACA JUGA:  Semua Wilayah di Kaltim Diprediksi Hujan Petir pada Kamis-Jumat

Berdasarkan analisis BMKG Stasiun Balikpapan, lanjutnya, sepanjang Juni lalu curah hujan di beberapa wilayah Kaltim memiliki intensitas tinggi dengan rata-rata 400 milimeter sebulan yakni terjadi di PPU, Samarinda, Balikpapan, sebagian Kutai Kartanegara, Kutai Timur, dan sebagian Kutai Barat.

Sedangkan pada Juli ini diprakirakan hujan dengan intensitas menengah yakni rata-rata 300 milimeter sebulan yang terjadi di sejumlah wilayah seperti Kabupaten PPU, Kota Balikpapan, dan Samarinda.

BACA JUGA:  Warga Balikpapan Diminta Hemat Air Buntut Waduk Manggar Surut

Terkait dengan potensi hujan dengan intensitas menengah bulan ini, ditambah dengan kemungkinan adanya angin kencang, maka ia mengimbau masyarakat selalu waspada terhadap dampaknya, seperti tanah longsor, jalan licin, banjir, hingga pohon yang bisa tumbang.

“Perlu juga diwaspadai kemungkinan terjadi hujan lebat pada masa transisi dari musim hujan ke musim kemarau karena adanya awan kumulonimbus, yakni bisa terjadi hujan lebat sesaat yang disertai petir, angin kencang, hingga puting beliung,” kata Kukuh.


Notice: ob_end_flush(): failed to send buffer of zlib output compression (1) in /home/selisikks/public_html/wp-includes/functions.php on line 5427

Notice: ob_end_flush(): failed to send buffer of zlib output compression (1) in /home/selisikks/public_html/wp-includes/functions.php on line 5427