AS Klaim Tak Terlibat Pembunuhan Pemimpin Hamas Ismail Haniyeh

Selisik.id – Menteri Luar Negeri AS Antony Blinken mengatakan bahwa Amerika Serikat tidak mengetahui atau terlibat dalam pembunuhan pemimpin politik Hamas Ismail Haniyeh di Iran.

“Ini adalah sesuatu yang tidak kami ketahui atau tidak kami lakukan,” kata Blinken.

Dilansir dari Al Jazeera, ini didapat dari transkrip yang dibagikan oleh stafnya dari wawancara dengan Channel News Asia di Singapura.

BACA JUGA:  Resmi Dilantik, Ini Janji Presiden Iran yang Baru

Diketahui, pemimpin Hamas Ismail Haniyeh tewas terbunuh di Ibu Kota Iran, Teheran. Hamas mengonfirmasi kabar tersebut.

Sebagaimana dilansir AFP, Hamas pada Rabu (31/7/2024) mengatakan, serangan Israel di Teheran telah menewaskan pemimpinnya, Ismail Haniyeh.

“Saudara, pemimpin, mujahid Ismail Haniyeh, kepala gerakan, tewas dalam serangan Zionis di markas besarnya di Teheran setelah dia berpartisipasi dalam pelantikan presiden baru (Iran),” kata Hamas.

BACA JUGA:  Helikopter Presiden Iran Jatuh, Ini yang Terjadi Bila Ebrahim Raisi Meninggal Dunia

Garda Revolusi Iran pada Rabu juga mengeluarkan pernyataan terkait kematian Haniyeh.

Disebutkan, bahwa pemimpin Hamas Ismail Haniyeh terbunuh di Teheran bersama dengan salah satu pengawalnya.

(Kompas.com)


Notice: ob_end_flush(): failed to send buffer of zlib output compression (1) in /home2/selisikks/public_html/wp-includes/functions.php on line 5427

Notice: ob_end_flush(): failed to send buffer of zlib output compression (1) in /home2/selisikks/public_html/wp-includes/functions.php on line 5427