144 Titik Panas Terdeteksi di Kaltim

Balikpapan – Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Stasiun Kelas I Sultan Aji Muhammad Sulaiman Sepinggan Balikpapan mendeteksi 144 titik panas yang tersebar di Kalimantan Timur (Kaltim).

“144 titik panas tersebut terpantau berlangsung selama 24 jam,” ungkap Koordinator Bidang Data dan Informasi Stasiun Meteorologi Kelas I Sultan Aji Muhammad Sulaiman (SAMS) Sepinggan BMKG Balikpapan, Diyan Novrida dalam keterangan resminya, Kamis (4/4).

Berdasarkan data BMKG, sebaran titik panas tersebut ditemukan di tujuh daerah yakni Bontang, Paser, PPU, Kutai Barat, Kutai Timur, Kutai Kartanegara dan Berau.

BACA JUGA:  101 Titik Panas Terdeteksi di Kaltim

Dengan rincian Bontang 3 titik panas berada di Kecamatan Bontang Selatan. Kemudian Paser 3 titik panas, yakni di Kecamatan Batu Sopang 2 titik dan Kecamatan Tanah Grogot.

Selanjutnya PPU 2 titik panas berada di Kecamatan Penajam. Berikutnya Kutai Barat 37 titik panas berada di Kecamatan Bongan 1 titik panas, Kecamatan Jempang 8 titik panas, Kecamatan Muara Pahu 26 titik, Kecamatan Nyuatan 1 titik panas dan Kecamatan Siliq Ngurai 1 titik panas.

Kutai Timur 58 titik panas berada di Kecamatan Sangatta Utara 4 titik panas, Kecamatan Batu Ampar 3 titik panas, Kecamatan Bengalon 25 titik panas, Kecamatan Budang 1 titik panas, Kecamatan Karangan 1 titik panas, Kecamatan Kaubun 4 titik panas, Kecamatan Muara Ancalong 11 titik panas, Kecamatan Muara Wahau 2 titik panas, Kecamatan Rantau Pulung 2 titik panas dan Kecamatan Telen 5 titik panas.

BACA JUGA:  30 Titik Panas Terdeteksi di Kaltim

Kemudian, Kutai Kartanegara 40 titik panas ditemukan di Kecamatan Kembang Janggut 5 titik panas, Kecamatan Anggana 1 titik panas, Kecamatan Konahan 1 titik panas, Kecamatan Kota Bangun 8 titik panas, Kecamatan Loajanan 1 titik panas, Kecamatan Marangkayu 2 titik panas, Kecamatan Muara Badak 3 titik panas, Kecamatan Muara Kaman 12 titik panas, Kecamatan Muarawis 2 titik, Kecamatan Sanga-Sanga 1 titik panas dan Kecamatan Tabang 3 titik panas.

BACA JUGA:  38 Titik Panas Tersebar di Kaltim, Salah Satunya Bontang

Untuk itu semua masyarakat diimbau untuk menjaga lingkungan agar tidak terjadi kebakaran, seperti tidak melakukan pembakaran saat mengelola lahan serta tidak membuag putung rokok sembarang.

“Semua pihak harus saling menjaga dan waspada agar tidak terjadi tambahan titik panas,” pintanya.


Notice: ob_end_flush(): failed to send buffer of zlib output compression (1) in /home/selisikks/public_html/wp-includes/functions.php on line 5427

Notice: ob_end_flush(): failed to send buffer of zlib output compression (1) in /home/selisikks/public_html/wp-includes/functions.php on line 5427